Contoh Soal PAT/UKK IPA Kelas 7 SMP/MTs + Jawabannya Part 1
Jawablah soal-soal berikut ini dengan memilih huruf A, B, C, D, atau E pada jawaban yang benar dan tepat!
1. Lapisan yang berada di atas Bumi adalah lapisan yang mengandung unsur yang tepat untuk kehidupan di Bumi. Lapisan udara yang mengelilingi bumi disebut ....
A. Atmosfer
B. Hidrosfer
C. Ionosfer
D. Litosfer
Jawaban: A
2. Lapisan atmosfer yang besar pengaruhnya terhadap kehidupan di muka Bumi karena pada lapisan ini terjadi semua peristiwa cuaca adalah lapisan ....
A. Stratosfer
B. Mesosfer
C. Troposfer
D. Eksosfer
Jawaban: C
3. Alat yang digunakan untuk mengukur tekanan udara disebut ....
A. Anemometer
B. Barometer
C. Termometer
D. Seismograf
Jawaban: A
4. Gas yang terkandung dalam udara terdiri atas beberapa unsur. Akan tetapi, gas yang paling banyak terkandung dalam udara adalah gas ....
A. Oksigen
B. Nitrogen
C. Hidrogen
D. Helium
Jawaban: B
5. Bagian kulit Bumi yang bebentuk padat dan terdiri batas berbagai macam batuan kerak Bumi, disebut ….
A. Litosfer
B. Hidrosfer
C. Atmosfer
D. Mesosfer
Jawaban: A
6. Daerah gelap yang dilalui inti bayangan bumi ketika saat gerhana bulan terjadi dinamakan ...
A. Tumbra
B. Sumbra
C. Penumbra
D. Umbra
Jawaban: D
7. Lapisan yang berfungsi sebagai selimut Bumi dan mengandung sisilium, aluminium, dan magnesium adalah ….
A. Atmosfer
B. Mantel Bumi
C. Kerak Bumi
D. Inti Bumi
Jawaban: B
8. Zaman dahulu, semua benua di Bumi menyatu membentuk sebuah daratan yang sangat luas disebut ….
A. Lempeng
B. Banua
C. Pangeae
D. Benua
Jawaban: C
9. Pegunungan Himalaya terbentuk karena adanya peristiwa interaksi lempeng yang saling ….
A. Mendekat
B. Menjauh
C. Menyamping
D. Menyerong
Jawaban: A
10. Air di Bumi tidak pernah habis karena adanya peristiwa ….
A. Hujan
B. Siklus air
C. Hemat air
D. Penyerapan
Jawaban: B
11. Gempa bumi disebabkan oleh beberapa faktor. Secara umum, faktor penyebab utama gempa bumi adalah ....
A. Lipatan kulit bumi yang terjadi perlahan-lahan
B. Letusan gunung berapi
C. Runtuhan atau longsor pada lereng-lereng terjal
D. Patahan atau pergeseran kulit bumi
Jawaban: D
12. Faktor penyebab wilayah Indonesia sering dilanda gempa adalah ....
A. Hutan di Indonesia sudah gundul
B. Dilalui dua pegunungan lipatan muda
C. Terletak diantara dua samudera
D. Tempat bertemunya tiga lempeng litosfer
Jawaban: D
13. Gempa bumi yang terjadi karena aktivitas meletusnya gunung berapi adalah ….
A. Gempa bumi vulkanik
B. Gempa bumi tektonik
C. Gempa bumi tumbukan
D. Gempa bumi runtuhan
Jawaban: A
14. Saat terjadi gempa di sekitar pantai kemudian diikuti surutnya air laut yang ekstrem menandakan akan terjadi tsunami. Langkah penyelamatan yang dilakukan adalah...
A. Menjauhi pantai dan mencari tempat yang tinggi
B. Menjauhi pantai dan berlindung dalam rumah
C. Berlindung dibawah pohon dan menghindari terjangan air bah
D. Menaiki kapal karena lebih aman dan menjauhi pantai
Jawaban: A
15. Material gas yang dikeluarkan saat gunung api erupsi adalah ....
A. Lahar
B. Lava
C. Hidrogen Sulfida
D. Awan panas
Jawaban: C
16. Perhatikan pernyataan berikut!
1) meningkatkan kesuburan tanah
2) lava pijar merusak lingkungan
3) material merupakan barang tambang golongan C
4) mengganggu kesehatan
5) banjir lahar dingin
Dampak negatif bencana alam gunung meletus ditunjukkan oleh nomor ....
A. 1, 2, dan 4
B. 2, 3, dan 4
C. 2, 4, dan 5
D. 3, 4, dan 5
Jawaban: C
17. Meningkatkan pengetahuan, pemahaman, dan keterampilan masyarakat dalam mengurangi risiko bencana alam, sehingga masyarakat dapat hidup aman dan nyaman merupakan ...
A. Program penanggulangan bencana
B. Program mitigasi bencana alam
C. Tindakan penanggulangan bencana alam
D. Tujuan mitigasi bencana alam
Jawaban: D
18. Jika pada waktu terjadi gempa bumi dan siswa berada di lantai tiga ruang kelas, maka langkah yang dilakukan adalah ....
A. Berlari ke halaman sekolah
B. Bersembunyi di bawah meja
C. Berlindung di balik lemari
D. Menuju ke ruang terbuka di kelas
Jawaban: D
19. Tindakan yang dapat mencegah terjadinya banjir adalah ….
A. Membuang sampah di selokan
B. Menebangi hutan sembarangan
C. Membakar hutan untuk membuat lahan baru
D. Menghijaukan kembali atau reboisasi
Jawaban: B
20. Contoh bencana alam yang tidak dipengaruhi oleh tindakan manusia, antara lain...
A. Gempa bumi, gunung meletus, dan banjir
B. Gempa bumi, gunung meletus, angin puting beliung
C. Gempa bumi,banjir, tanah longsor
D. Gunung meletus, banjir, tanah longsor
Jawaban: D
21. Pusat tata surya adalah ....
A. Planet
B. Bulan
C. Matahari
D. Asteroid
Jawaban: C
22. Benda langit yang mengeliling matahari adalah ....
A. Meteor
B. Planet
C. Pelangi
D. Asteroid
Jawaban: B
23. Planet yang letaknya paling jauh dari matahari adalah ....
A. Neptunus
B. Uranus
C. Saturnus
D. Merkurius
Jawaban: A
24. Benda langit yang terlihat berkelip memancarkan cahaya pada malam hari adalah…
A. Planet
B. Satelit
C. Bintang
D. Komet
Jawaban: C
25. Planet yang memiliki ukuran paling besar adalah ....
A. Mars
B. Bumi
C. Saturnus
D. Jupiter
Jawaban: D
26. Berikut ini adalah planet-planet yang termasuk anggota planet dalam adalah ....
A. Merkurius dan mars
B. Merkurius, Venus dan Mars
C. Merkurius, Venus dan Bumi
D. Merkurus dan Venus
Jawaban: C
27. Peristiwa yang disebabkan rotasi bumi adalah..
A. Pergantian musim
B. Perbedaan lamanya waktu siang dan malam
C. Gerak semu tahunan matahari
D. Perubahan waktu di berbagai tempat di belahan dunia
Jawaban: D
28. Di Bulan tidak ada atmosfer sehingga menyebabkan hal-hal berikut, kecuali..
A. Suhu dibulan dapat berubah sangat cepat
B. Langit di Bulan tampak lebih cerah
C. Bunyi tidak dapat merambat di bulan
D. Di Bulan tidak ada kehidupan
Jawaban: B
29. Satelit planet kita dinamakan . . . .
A. Bumi
B. Matahari
C. Bulan
D. Ceres
Jawaban: C
30. Revolusi bumi merupakan perputaran Bumi mengelilingi Matahari. Akibat dari terjadinya revolusi Bumi adalah ….
A. Terjadinya perubahan musim
B. Terjadinya pembelokan arah angina
C. Perbedaan percepatan gravitasi Bumi
D. Terjadinya gerak semu bintang
Jawaban: A
31. Gerhana matahari sebagian terjadi pada bagian bumi yang terkena …
A. Bayangan inti
B. Sinar matahari
C. Umbra
D. Penumbra
Jawaban: D
32. Gerhana bulan terjadi ketika …
A. Bulan berada di antara bumi dan matahari
B. Matahari berada di antara bumi dan bulan
C. Posisi bulan, matahari, dan bumi membentuk sudut 90 derajat
D. Posisi bumi berada di antara matahari dan bulan pada satu garis lurus
Jawaban: D
33. Saat bagian bumi terkena umbra bulan, maka akan terjadi ....
A. Gerhana bulan total
B. Gerhana bulan sebagian
C. Gerhana matahari total
D. Gerhana matahari sebagian
Jawaban: A
34. Gerhana bulan terjadi pada fase bulan ...
A. Purnama
B. Baru
C. Separuh
D. Sabit
Jawaban: B
Latihan Soal PAT/UKK IPA Kelas 7
Kalian sudah membaca Contoh Soal PAT atau UKK IPA Kelas 7 di atas. Kini saatnya kalian berlatih untuk mengerjakan soal-soal berikut ini. Selamat belajar semoga mendapat nilai bagus yang memuaskan.
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan memilih huruf A, B, C, atau D pada jawaban yang benar dan tepat!
1. Perhatikan ciri-ciri sebuah planet berikut!
1. Merupakan sebuah planet terbesar
2. Mempunyai cincin
3. Berwarna kemerah-merahan
4. Bidang edarnnya antara Mars dan Saturnus
Karakteristik planet Yupiter, ditunjukkan pada nomor ...
A. 1 dan 2
B. 1 dan 4
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
2. Perhatikan pernyataan mengenai benda langit berikut!
(1) Mempunyai ekor yang arahnya menjauhi matahari.
(2) Melakukan tiga gerakan sekaligus.
(3) Orbitnya elips dan sangat lonjong.
(4) Materinya terdiri dari debu dan es.
(5) Berotasi berlawanan dengan jarum jam.
Pernyataan yang benar mengenai komet adalah …
A. (1), (2), dan (5)
B. (1), (3), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (3), (4), dan (5)
3. Pernyataan di bawah ini yang paling tepat tentang tata surya adalah ...
A. Bumi dan bulan adalah benda bermassa sehingga timbul gaya tarik menarik antara keduanya
B. Bumi dan bulan mempunyai percepatan gravitasi yang sama
C. Matahari mempunyai gaya gravitasi hanya pada siang hari
D. Bumi dan matahari merupakan benda bermassa sehingga tidak mempunyai gaya gravitasi
4. Permukaan Bulan yang selalu menghadap Bumi selalu sama. Hal tersebut disebabkan karena ...
A. Jarak bulan yang dekat dengan bumi
B. Periode rotasi dan revolusi bulan terhadap bumi sama
C. Bulan dan bumi sama-sama mengelilingi matahari
D. Bulan adalah satu-satunya satelit yang dimiliki oleh bumi
5. Peristiwa pasang surut air laut adalah dampak dari pergerakan bulan. Di bawah ini kegiatan yang memanfaatkan pasang surut air laut adalah ...
A. Pembuatan garam
B. Persawahan pasang surut
C. Pelayaran kapal ke dermaga
D. Perkebunan
6. Jika ada meteoroid yang masuk ke dalam atmosfer bumi. Maka,meteoroid tersebut akan terbakar. Penyebab dari terbakarnya meteoroid tersebut karena ...
A. Adanya sinar uv yang membuat meteoroid terbakar
B. Meteoroid memiliki temperatur yang tinggi sehingga mudah terbakar
C. Meteoroid terbakar oleh lapisan messosfer
D. Tergantung kecepatan meteoroid yang menyebabkan meteoroid terbakar
7. Perhatikan lapisan-lapisan pada atmosfer berikut!
(1) Eksosfer
(2) Mesosfer
(3) Troposfer
(4) Statosfer
(5) Termosfer
Urutan lapisan atmosfer dari yang paling dekat dengan Bumi adalah ….
A. (1) – (2) – (4) – (5) – (3)
B. (3) – (4) – (2) – (1) – (5)
C. (3) – (4) – (2) – (5) – (1)
D. (4) – (5) – (2) – (1) – (3)
8. Sebelum meletus, gunung akan menunjukkan beberapa tanda-tanda yang dapat diamati. Berikut ini yang bukan merupakan tanda-tanda akan meletusnya gunung adalah ….
A. Naiknya suhu di sekitar kawah
B. Terdengar suara gemuruh dalam tanah
C. Munculnya sumber-sumber air
D. Terjadi gempa halus
9. Letusan gunung api mengeluarkan material padat, cair, dan gas. Material yang terbentuk akibat terperangkapnya gas di dalam magma disebut ….
A. Lava
B. Bom
C. Lapili
D. Abu vulkanik
10. Peristiwa gunung meletus, gempa bumi, dan tanah longsor sering terjadi di wilayah Indonesia. Hal itu merupakan contoh bencana alam pada lapisan ….
A. Atmosfer
B. Litosfer
C. Hidrosfer
D. Biosfer
11. Lapisan ozon dapat mengalami terganggu konsentrasinya karena adanya gangguan gas yang mampu memecah molekul ozon di atmosfer. Gas yang dapat merusak lapisan ozon tersebut adalah ….
A. CFC
B. CO2
C. NH3
D. CO
12. Kegiatan reboisasi dengan menanami pohon pada hutan gundul mempengaruhi proses siklus hidrologi dan berdampak positif bagi pencegahan banjir. Fungsi pepohonan hutan dalam siklus hidrologi adalah...
A. Mempercepat aliran permukaan
B. Memperlambat turunnya hujan
C. Mengurangi curah hujan
D. Meningkatkan infiltrasi
13. Perhatikan pernyataan berikut ini!
(1) Keluar dari dalam ruangan;
(2) Mencari lapangan yang cukup luas untuk berlindung;
(3) Mendekati gedung-gedung yang tinggi;
(4) Jika berada dalam ruangan, bersembunyi di bawah meja;
(5) Menghubungi pihak tertentu.
Mitigasi yang dilakukan jika terjadi gempa terdapat pada angka ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (5)
C. (1), (3), dan (4)
D. (2), (4), dan (5)
14. Seorang nakoda yang sedang berlayar di tengah samudra lepas tiba-tiba mendapatkan berita ada gempa besar dengan potensi tsunami. Langkah mitigasi yang seharusnya dilakukan nakhoda kapal adalah ....
A. Mengarahkan kapal untuk tetap di tengah laut lepas jauh dari pantai
B. Mempercepat laju kapal untuk segera berlabuh dl pantai yang terdekat
C. Menghentikan laju kapal sambil menunggu tsunami terjadi
D. Menyampaikan berita tsunami kepada seluruh penumpang
15. Pergerakan lempeng jenis yang terjadi pada bagian B adalah ...
A. Divergen
B. Konvergen
C. Transformasi
D. Tidak jadi pergerakan